Serang - Melakukan promosi melalui media sosial sangatlah tepat di zaman modern seperti ini karena perkembangan teknologi dari waktu ke waktu berkembang sangat cepat. Promosi di media sosial dilakukan dengan cara menyebarkan konten informasi, promosi atau pun ilmu yang bisa memberiknan manfaat kepada orang lain. Bagi para Bikers di Komunitas atau Club media sosial adalah kekuatan yang bisa digunakan untuk mempromosikan jati diri mereka masing-masing kepada khalayak umum.
Mereka HSOI Banten adalah salah satu dari sekian banyak Komunitas yang mempromosikan Clubnya di media sosial yang situsnya bernama hsoibanten.blogspot.com , Setelah kemarin dibekali materi Workshop Digital dan Jurnalistik, HSOI Banten langsung mengaplikasikannya di dunia Website, mereka memberikan trobosan baru kepada Paguyuban Honda Banten dengan membuat sebuah BLOG, walaupun webnya masih berbasis blogspot tapi tidak menyiutkan nyali mereka untuk bersaing dengan website club yang berbayar.
Dalam blog tersebut, mereka tulis dengan sejumlah berita tentang kegiatan yang sudah di lakukan di tahun 2018, lalu tentang Profil, Sejarah HSOI, Agenda, Galery dan masih banyak lagi. “ini semua kami lakukan untuk mendokumentasikan apa yang sudah kami lakukakan agar semua orang tau kalau kami HSOI Banten adalah Komunitas yang mempunyai kreatifitas yang tinggi demi mewujudkan Club yang solid dan selalu melakukan hal yang positif kepada masyarakat”. Ujar Fatih Admin BLOG HSOI BANTEN.
Dengan di adakanya Workshop Digital dan Jurnalistik di pekan kemarin, diharpakan para Bikers bisa mempromosikan Komunitas dan Clubnya agar semakin berkembang dan maju di dunia IT yang serba cepat dan cangih seperti saat ini.
“Semoga apa yang kami lakukan bisa memberikan motifasi kepada para Bikers untuk ikut mempromosikan Komunitas dan Clubnya di media sosial dengan di isi kegiatan-kegiatan yang positif”. Ucap Sany Ketum HSOI Banten.