NEWS
DETAILS
Sabtu, 12 Oct 2024 12:50 - Paguyuban Honda Banten

Serang, (11/10) - Honda bikers day menjadi acara tahunan yang sangat dinantikan dan menjadi panggung bagi para seluruh komunitas honda untuk merayakan cinta mereka terhadap sepeda motor honda dan semangat persaudaraan.

Sebelum menuju ke Honda Bikers Day seluruh bikers dari berbagai komunitas yang tergabung dalam Paguyuban Honda Banten diberikan pembekalan seperti, soasialisasi rangkaian kegiatan Honda Bikers Day.

Para bikers juga diberikan pembekalan safety riding & safety touring dengan tujuan berkendara aman di jalan dengan mengedepankan #cari_aman tanpa membahayakan pengendara lain maupun diri sendiri yang disampaikan oleh instruktur Safety Riding Honda Banten.

Tak hanya itu, untuk mendukung keselamatan dijalan raya, bikers juga mendapatkan pelatihan Basic Life support yang disampaikan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Serang.

Nicko selaku PIC Community PT. Mitra sendang Kemakmuran mengungkapkan “Tujuan di adakannya Sosialisasi terkait Honda Bikers Day 2024 ini untuk membakar kembali semangat para anggota Honda Community yang telah memudar.”

“Kita juga memberikan pengetahuan kepada teman - teman yang tergabung dalam Paguyuban Honda Banten sebuah edukasi pertolongan pertama saat terjadinya kecelakaan yang di sampaikan oleh PMI kota Serang,” lanjut Nicko.

“Kegiatan pada malam hari ini penuh  dengan edukasi ya,  kita di beri pengetahuan tentang pertolongan pertama oleh staff PMI langsung dan ada juga edukasi safety riding dari pihak Honda Banten yang sangat bermanfaat untuk anak - anak komunitas,” ujar Arief selaku ketua Paguyuban Honda Banten.

Tahun ini acara tahunan yang ikonik ini telah menginjak usia ke-13 dan hadir dengan tema "Soundtrack of Brotherhood," merayakan solidaritas dan persaudaraan lintas generasi para pengguna sepeda motor Honda. 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK