Day 1 - Perjalanan luar biasa di lakukan oleh Bro Arif yang berasal dari HCC Banten dan selaku Ketua Paguyuban Honda Banten yang melakukan perjalanan dari Serang Banten menuju Lombok dengan tujuan aksi kemanusian, ini adalah bentuk rasa peduli dengan aksi nyata dari Arif kepada teman teman kita yang membutuhkan
Perjalanan di mulai dari Serang banten di lalui Arif menuju tempat pertama berjumpa dengan teman teman dari PLESTRIC Cirebon, suka cita dan sambutan hangat sangat luar biasa dan menjadi semangat sendiri untuk bisa terus melanjutkan perjalanan hingga titik akhir, dimana keluarga PLESTRIC menjadi tempat singgah pertama untuk istraahat
“Tepat pukul 04:32 perjalanan touring kemanusiaan sampai di rest poin pertama yaituh di cirebon.. tempat kediaman mas didi sahabat lama saya, Perjalanan touring kemanusiaan brangkat dari banten pukul 21:43 molor waktu hampir 2jam dari rencana berangkat pukul 20:00 di karenakan ada berkas yg belom sempat di persiapkan” Ucap Arif di sela waktu istraahat
“Tapi alhamdulilah perjalanan lancar tanpa kendala apapun selama riding star dari serang banten sampai di titik rest poin pertama di cirebon pukul 04:32 wib, empat kediaman sahabat saya mas didi
Perjalanan malam hingga menjelang pagi yang sangat melelahkan. Di karenakan jalanan panturan minim penerangan dan berlubang. Tapi perjalnan kali ini sangat mengesankan” ucap arif di akhir obrolan bersama dengan Team Paguyuban Honda Banten